Rabu, 05 Januari 2022

RANGKUMAN JURNAL MULTIMEDIA PADA BIDANG ELEKTRO

        Jurnal dengan judul Sistem Pengendali Smart-Kontak dengan Aplikasi Android dan Web menjelaskan tentang salah satu alat peralatan elektronik yaitu stopkontak yang dapat diatur melalui aplikasi Android dan web. Teknologi nirkabel Bluetooth dan Wi-Fi dimanfaatkan untuk mendukung sistem ini agar dapat diakses melalui aplikasi Android dan web sehingga memudahkan pengguna untuk mengontrol stopkontak dari jarak dekat atau pun jarak jauh. Inofasi tersebut tercipta karena tingginya kasus kebakaran yang disebabkan oleh korsleting listrik.


        Perancangan sistem ini menggunakan modul Bluetooth dan modul Wi-Fi yang sudah terintegrasi menjadi satu board, mikrokontroler yang digunakan adalah LOLIN D32 sebagai modul pemrosesnya dan Arduino Software (IDE) untuk menulis program. Aplikasi Android dirancang menggunakan software Android Studio sedangkan situs web ditulis menggunakan HTML. Pengujian sistem dilakukan dengan mengendalikan smart-kontak melalui aplikasi Android dan situs web.

 

Referensi :

Judul : Sistem Pengendali Smart-Kontak dengan Aplikasi Android dan Web

Penulis : Suraidi

Sumber : https://journal.untar.ac.id/index.php/tesla/article/view/7183/4746